Lab 1.2 : Remote MikroTik

Assalamualaikum wr. wb. ukhwan wa ukhti...

Disini saya akan berbagi informasi mengenai Remote Mikrotik menggunakan winbox, webfig, telnet, ssh, dan hyperterminal , cekidot...




Tujuan

Dapat mengetahui cara meremote Mikrotik menggunakan : 

  • Telnet (port 23)
  • SSH (port 22)
  • Winbox (port 8291)
  • Webfig (port 80)
  • Hypeterterminal

Aplikasi yang dibutuhkan
  1. VirtualBox https://www.virtualbox.org/wiki/Downloads
  2. Winbox http://www.mikrotik.com/download
  3. Putty http://www.chiark.greenend.org.uk/~sgtatham/putty/download.html
  4. Hyperterminal http://hyperterminal-private-edition-htpe.en.softonic.com/
  5. Browser (webfig)

Konsep Dasar

  • Winbox adalah utility yang digunakan untuk konektivitas dan konfigurasi Mikrotik menggunakan MAC Address atau protokol IP. Dengan winbox kita dapat melakukan konfigurasi Mikrotik RouterOS menggunakan modus GUI dengan cepat dan sederhana.
  • Putty adalah sebuah program open source yang dapat Anda gunakan untuk melakukan protokol jaringan SSH, Telnet dan Rlogin. Protokol ini dapat digunakan untuk menjalankan sesi remote pada sebuah komputer melalui sebuah jaringan, baik itu LAN, maupun internet.
  • HyperTerminal adalah sebuah program yang dirancang untuk melaksanakan fungsi komunikasi dan emulasi terminal.
  • WebFig adalah berbasis web RouterOS utilitas konfigurasi. Hal ini dapat diakses langsung dari router dan tidak ada software tambahan yang diperlukan kecuali web browser.

Langkah - Langkah

Jalankan Mikrotik yang sudah terinstall di VirtualBox


Ubah network menjadi Host-Only Adapter, perhatikan gambar



Login Mikrotik dengan 'admin' dan password dikosongkan, tekan enter



Lihat interface di Mikrotik menggunakan perintah interface pr


Atur IP Address menggunakan perintah ip address add address=(terserah anda) interfac=ether1


Cek IP Address menggunakan perintah ip address pr 


Atur IP Address di Laptop/PC anda


Lakukan ping dari Mikrotik ke Laptop/PC anda, lakukan juga sebaliknya



Ubah nama Mikrotik sesuai dengan keinginan anda menggunakan perintah system identity set name=(terserah anda)


Buat user yang akan digunakan untuk login Mikrotik menggunakan perintah user add name=(terserah anda) password=(terserah anda) group=full


Reset Mikrotik dan login menggunakan user yang tadi sudah dibuat






REMOTE MIKROTIK MENGGUNAKAN TELNET

Aktifkan Telnet di Laptop/PC anda


Ceklis pada bagian Telnet Client


Tunggu beberapa saat...


Jalankan cmd kemudian ketikkan perintah telnet "IP Address Mikrotik"


Masuk menggunakan user dan password yang tadi sudah dibuat atau user admin





REMOTE MIKROTIK MENGGUNAKAN SSH


Buka putty, masukkan IP Address Mikrotik dengan port 22 kemudian pilih type SSH lalu klik Open


Masuk menggunakan user dan password yang tadi sudah dibuat atau user admin





REMOTE MIKROTIK MENGGUNAKAN WINBOX


Buka winbox, Klik ... kemudian pilih IP Address



Masuk menggunakan user dan password yang tadi sudah dibuat atau user admin





REMOTE MIKROTIK MENGGUNAKAN HYPERTERMINAL


Buka Hyperterminal, Isikan kolom name sesuai dengan keinginan anda, lalu klik OK


Masukkan IP Address Mikrotik pada bagian Connect Using pilih TCP/IP kemudian klik OK


Masuk menggunakan user dan password yang tadi sudah dibuat atau user admin





REMOTE MIKROTIK MENGGUNAKAN WEBFIG


Buka browser anda kemudian ketikkan IP Address Mikrotik


Masuk menggunakan user dan password yang tadi sudah dibuat atau user admin






TERIMAKASIH
SEMOGA BERMANFAAT


Wassalamualaikum wr. wb.

Previous
Next Post »